English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Thursday, October 30, 2014

Saham Eropa Menguat ; Dax Naik 0,43%

indices, highlight, latest news
KONTAK PERKASA (30/10) - Saham Eropa sebagian besar menguat, setelah Federal Reserve mengumumkan berakhirnya program pelonggaran kuantitatif dan menyatakan optimisme mengenai pemulihan ekonomi AS.

Selama perdagangan pagi di Eropa, DJ Euro Stoxx 50 naik 0,57%, CAC 40 Prancis naik 0,78%, sementara DAX Jerman naik 0,43%.

Di akhir pertemuan kebijakan dua hari, The Fed mengatakan target inflasi dan pengurangan pengangguran berada di jalur, tetapi menambahkan bahwa suku bunga akan tetap mendekati nol untuk "waktu yang cukup".

Bank sentral AS mengatakan bahwa walaupun pasar tenaga kerja menguat, masih ada ruang untuk perbaikan, tapi tidak "perbaikan yang signifikan," seperti yang dikatakan sebelumnya, pada tingkat partisipasi pasar tenaga kerja.

"Komite terus melihat kekuatan yang cukup mendasari pada perekonomian yang lebih luas untuk mendukung kemajuan yang sedang berlangsung terhadap lapangan kerja dalam konteks menjaga stabilitas," kata The Fed.

Saham keuangan mixed, BNP Paribas dan Societe Generale naik 0.80% dan 0.67%, Deutsche Bank turun 0,57%, Intesa Sanpaolo dan Unicredit naik 0,58% dan 1,04%, sementara Banco Santander naik 0,46% dan BBVA turun 0.58%.

Saham Renault melonjak 4.96% setelah produsen mobil Prancis mengatakan pendapatan kuartalan naik 6,7%.

Pada sisi negatifnya, saham Linde anjlok 6,20%.

Di London, indeks FTSE 100 tergelincir 0,12%, terbebani oleh penurunan tajam di sektor pertambangan.

Saham Glencore Xstrata anjlok 1,90% dan Antofagasta anjlok 2,13%, sementara Fresnillo dan Randgold Resources anjlok 2,90% dan 3,15%.

Sementara itu, saham keuangan naik. Lloyds Banking naik 0.49% dan Royal Bank of Scotland naik 0,58%, sementara HSBC Holdings naik 0,76% dan Barclays melonjak 1,73%.

Barclays mengumumkan sebelumnya bahwa pendapatan naik pada kuartal ketiga bahkan setelah menyisihkan £ 500 juta untuk menjajaki pasar mata uang.

Saham St James Place menguat 3,34% setelah membukukan kenaikan 17% dana kelolaan.

Jerman akan merilis data awal pada indeks harga konsumen, serta laporan perubahan jumlah orang yang menganggur.

AS akan mempublikasikan revisi data GDP kuartal ketiga, serta laporan mingguan klaim pengangguran awal. Ketua Fed Janet Yellen akan berbicara di sebuah acara di Washington.

0 komentar:

Post a Comment

 
Back to Top