English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Friday, October 31, 2014

Emas Melemah; Pelaku Pasar Menunggu Isyarat Permintaan

gold update, komoditi, highlight, latest news
KONTAK PERKASA (31/10) - Harga emas turun pada hari Jumat di Asia karena pelaku pasar menunggu isyarat tumbuhnya permintaan untuk arah lebih lanjut.

Pada divisi Comex New York Mercantile Exchange, emas berjangka untuk pengiriman Desember di perdagangkan pada $ 1,200.00, setelah mencapai level terendah semalam di $ 1,195.70 dan tertinggi pada $ 1,216.50.

Semalam, harga emas turun setelah data pertumbuhan AS optimis dan keputusan Federal Reserve untuk menutup program pembelian obligasi bulanan.

Departemen Perdagangan melaporkan sebelumnya bahwa produk domestik bruto AS tumbuh pada tingkat tahunan sebesar 3,5% dalam tiga bulan hingga September, melampaui perkiraan untuk tumbuh 3%, yang memicu permintaan dolar pada ekspektasi bahwa Federal Reserve tetap siap untuk menaikkan suku bunga pada tahun 2015, sehingga membuat harga emas jatuh sebagai dua aset yang saling berlawanan.

Pada hari Rabu, Federal Reserve mengatakan pihaknya mengakhiri program pembelian obligasi bulanan karena perbaikan yang terjadi di pasar tenaga kerja.

Departemen Tenaga Kerja melaporkan sebelumnya bahwa jumlah orang yang mengajukan klaim baru untuk tunjangan pengangguran naik 3.000 menjadi 287.000, meleset dari perkiraan pasar untuk turun menjadi 283.000.

Data tidak memicu permintaan untuk emas, sebagai pandangan jangka panjang dari pasar tenaga kerja masih menunjukkan pemulihan.

Harga emas kemungkinan akan bergerak menuju support di $ 1,193.43 per troy ounce. Pecahnya area tersebut akan membawa harga emas bergerak ke bawah menuju support $ 1,184.73 per troy ounce. Sebaliknya waspadai jika harga emas tertahan kuat di area $ 1,198.57 per troy ounce dan muncul sinyal bullish di sekitar area tersebut membuka potensi harga akan bergerak ke atas menuju resistance $ 1,202.13 per troy ounce. Pecahnya area tersebut akan membawa emas bergerak ke atas menuju resistance berikutnya di $ 1,207.27.

Perak berjangka untuk pengiriman Desember naik 0,15% pada $ 16,498 per troy ounce. Tembaga berjangka untuk pengiriman Desember turun 0,08% pada $ 3,059 per pon.

0 komentar:

Post a Comment

 
Back to Top