English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Wednesday, July 23, 2014

Emas Stabil Dipasar Eropa, Fokus Pada Ukraina Dan Gaza

gold update, highlight, latest news
KONTAK PERKASA (23/07) - Emas berjangka stabil di pasar Eropa, di tengah kekhawatiran yang sedang berlangsung tentang krisis di Ukraina dan Gaza.

Di Comex New York Mercantile Exchange, harga emas untuk pengiriman Agustus naik 0,08%, atau $ 1,00, untuk diperdagangkan pada $ 1,307.70 per troy ounce. Harga emas bertahan di kisaran sempit antara $ 1,304.80 dan 1,309.50.

Harga emas kemungkinan akan bergerak menuju support di $ 1,304.47 per troy ounce. Pecahnya area tersebut akan membawa harga emas bergerak ke bawah menuju support $ 1,298.35 per troy ounce. Sebaliknya waspadai jika harga emas menguat terhadap dolar dan harga emas tertahan kuat di area $ 1,307.29 per troy ounce dan muncul sinyal bullish di sekitar area tersebut membuka potensi harga akan bergerak ke atas menuju resistance $ 1,310.59 per troy ounce. Pecahnya area tersebut akan membawa emas bergerak ke atas menuju resistance berikutnya di $ 1,316.71.

Emas tetap mendapat dukungan karena ketegangan antara Rusia dan Barat tetap tinggi di tengah jatuhnya sebuah pesawat Malaysia di bagian timur Ukraina akhir pekan lalu, sementara serangan darat Israel di Gaza juga dalam fokus.

Juga di Comex, perak untuk pengiriman September naik 0,04%, atau 0,9 sen, untuk diperdagangkan pada $ 21,01 per troy ounce, tembaga untuk pengiriman September naik tipis 0,03%, atau 0,1 sen, untuk diperdagangkan pada $ 3,209 per pon.

0 komentar:

Post a Comment

 
Back to Top