English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Tuesday, June 17, 2014

Emas Tertekan Aksi Profit Taking

gold update, highlight, latest news
KONTAK PERKASA (17/06) - Harga emas jatuh pada aksi profit taking, meskipun perselisihan di Irak dan Ukraina terus berlanjut.
Harga Emas sempat didorong ke level tertinggi terbaru pada perdagangan hari Senin, didukung oleh meningkatnya ketegangan geopolitik di Irak dan Ukraina. Beberapa data ekonomi AS yang membaik telah membawa harga emas bergerak ke bawah, tetapi tren jangka pendek emas masih menguntungkan.

Situasi di Irak terus memburuk dan membuat tentara Irak bertekad untuk mencegah pasukan ISIS mencapai Baghdad. AS dilaporkan sedang mempertimbangkan terhadap kemungkinan serangan udara untuk mendukung pemerintahan al-Maliki. Iran juga telah menjanjikan dukungan dan ada laporan baru bahwa AS sedang dalam pembicaraan dengan Iran mengenai masalah Irak.

Rusia telah menghentikan pasokan gas alam hingga Eropa membayar uang di muka. Hal ini pada akhirnya akan menjadi masalah bagi Eropa secara keseluruhan, pasokan gas alam antar benua melewati Ukraina.

Kenaikan harga energi bisa sangat merugikan perekonomian Eropa yang masih rapuh. Namun, tekanan harga negatif tetap menjadi perhatian terbesar dari ECB. Inflasi zona Eropa turun 0,1% bulan Mei, hanya naik 0.5% tahun ke tahun membuat ECB akan memulai langkah-langkah pelonggaran tambahan pada musim panas ini.

IMF menurunkan ekspektasi pertumbuhan ekonomi AS untuk 2014 menjadi 2,0%, dari 2,8% sebelumnya. Perbaikan ekonomi  AS terlihat cukup rapuh, sebagaimana dibuktikan jatuhnya pertumbuhan ekonomi pada kuartal pertama terutama pada musim dingin. Pasar sudah memprediksi revisi turun GDP kuartal pertama ke angka mendekati -2.0%.

Emas berjangka untuk pengiriman Agustus diperdagangkan pada $ 1,272.20 per troy ounce, turun 0,24%, setelah mencapai level terendah semalam di $ 1,272.60 dan tertinggi di $ 1,285.10.

Harga emas kemungkinan akan bergerak menuju support di USD 1,268.46 per troy ounce. Pecahnya area tersebut akan membawa harga emas bergerak ke bawah menuju support USD 1,261.36 per troy ounce. Sebaliknya waspadai jika harga emas menguat terhadap dolar dan harga emas tertahan kuat di area USD 1,271.88 per troy ounce dan muncul sinyal bullish di sekitar area tersebut membuka potensi harga akan bergerak ke atas menuju resistance USD 1,275.56 per troy ounce. Pecahnya area tersebut akan membawa emas bergerak ke atas menuju resistance berikutnya di USD 1,282.66.

Perak untuk pengiriman Juli turun 0,21% pada $ 19,673 per troy ounce. Tembaga berjangka untuk pengiriman Juli turun 0,05% pada $ 3,047 per pon.

0 komentar:

Post a Comment

 
Back to Top